Satgas Binmas Polres Purworejo Sambangi Pasar Baledono, Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warga
Purworejo, – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Satgas Binmas Polres Purworejo yang dipimpin oleh Iptu Eko Purwanto, S.Pd.I., melaksanakan kegiatan sambang dan penyuluhan (binluh) di Pasar Baledono, Kabupaten Purworejo. Senin (12/5/2025)
Kegiatan sambang binluh ini menyasar para pedagang, pengunjung pasar, dan petugas parkir. Dalam penyampaiannya, petugas memberikan pesan kamtibmas agar masyarakat tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan, khususnya tindakan premanisme, pencopetan, dan pungli.
Iptu Eko Purwanto menegaskan kepada masyarakat agar tidak takut melapor apabila melihat atau menjadi korban tindak kriminal. “Jika menemukan tindakan kriminal atau premanisme, jangan ragu untuk segera melapor kepada petugas kepolisian terdekat atau anggota yang sedang patroli,” ujarnya.
Kegiatan ini merupakan implementasi dari arahan Kapolres Purworejo, AKBP Andry Agustiano, S.I.K., M.Si., yang menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya masing-masing.
Dengan kegiatan sambang ini, diharapkan terjalin sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang aman, nyaman, dan tertib, khususnya di pusat-pusat aktivitas warga seperti pasar tradisional.
